Cara Reset Skill Dan Reset Status Memakai Skill Reset Rod Dan Eternal Rock.

    Hai teman-teman, bagaimana caranya untuk reset skills dan reset stats di Ragnarok Mobile : Eternal Love? Om Bopak akan jelaskan bagaimana caranya.
   




    Untuk me-reset skill dibutuhkan sebuah item yang bernama Skill Reset Rod, sedangkan untuk me-reset stats dibutuhkan sebuah item bernama Eternal Rock. Kedua item ini dapat dibeli di NPC Event Merchant Hokkala Kim di Prontera, seharga 500.000 zeny. Harga yang lumayan mahal, jadi pikirkan baik-baik build character teman-teman agar lebih jarang menggunakan item ini. selain membeli teman-teman dapat mendapatkan item ini secara gratis melalui quest.






    Untuk menggunaka item reset skill, teman-teman hanya perlu menggunakannya langsung dan secara otomatis skill teman-teman akan ter-reset. Sedangkan untuk menggunakan item reset stats teman-teman harus pergi ke Prontera tempat kita berubah job menemui NPC yang ada di arah jam 11 tampilan layar.




    Silahkan share artikel ini dan jangan lupa untuk follow akun media sosial kami. 
Terima kasih ^_^. 

No comments for "Cara Reset Skill Dan Reset Status Memakai Skill Reset Rod Dan Eternal Rock."